Selasa, 27 November 2018

Materi Interaksi Desa Kota KD 3.2 Kelas XII IPS



DAMPAK INTERAKSI DESA DAN KOTA

Dalam geografi dibahas interaksi spasial yang menyangkut kota dan desa. Menurut Ullman interaksi spasial mencakup gerak dari barang, penumpang, migran, uang, dan informasi. Perkembangan bidang transportasi dan pembangunan jalur-jalur jalan baru telah meningkatkan
interaksi desa-kota.

Peningkatan interaksi juga disebabkan perkembangan di bidang pendidikan, budaya, teknologi, dan ekonomi penduduk. Akibat interaksi ini akan berpengaruh terhadap wilayah satu dengan wilayah yang lain. Dampak apakah yang timbul dari interaksi desa dan kota?

Interaksi desa-kota dapat menimbulkan dampak positif dan negatif bagi desa dan kota.

a. Dampak Interaksi bagi Desa

Interaksi antara dua atau lebih daerah yang berbeda akan berpengaruh pada masing-masing wilayah sehingga akan memicu terjadinya perubahan. Seberapa besar perubahan yang terjadi tergantung dari jarak, jumlah penduduk, dan berbagai factor pendukung lainnya seperti sarana transportasi, komunikasi, listrik, dan lain sebagainya.

Dampak positif bagi desa akibat adanya interaksi desa dan kota sebagai berikut.
1) Pengetahuan penduduk desa menjadi meningkat karena banyak sekolah dibangun di desa. Demikian pula informasi perkembangan dunia dan ilmu pengetahuan yang diterima penduduk kota dengan mudah menyebar ke desa. Misalnya, pengetahuan tentang bibit unggul, pengawetan kesuburan tanah, dan pengolahan hasil panen.
2) Jumlah guru dan sekolah yang banyak terdapat di desa memungkinkan menjadi penggerak kemajuan penduduk desa melalui pendidikan. Angka buta huruf penduduk desa semakin berkurang.
3) Perluasan jalur jalan desa-kota dan peningkatan jumlah kendaraan bermotor telah menjangkau daerah perdesaan sehingga hubungan desa-kota semakin terbuka. Hasil panen dari desa menjadi mudah diangkut ke kota. Kelangkaan bahan pangan di kota dapat dihindari karena suplai bahan pangan mudah dilakukan.
4) Produktivitas desa makin meningkat dengan hadirnya teknologi tepat guna. Kehadiran teknologi tepat guna akan meningkatkan kesejahteraan penduduk desa.
5) Pelestarian lingkungan hidup perdesaan , seperti pencegahan erosi dan banjir, penyediaan air bersih, serta pengaturan pengairan dapat dilakukan dengan hadirnya para ahli dari berbagai disiplin ilmu.
6) Peningkatan kegiatan wiraswasta yang menghasilkan produk berkualitas, seperti kerajinan tangan, industri rumah tangga, teknik perhubungan dan perbengkelan, serta peternakan dapat dilakukan karena pemerintah turun tangan.
7) Pengetahuan tentang kependudukan bisa sampai ke masyarakat desa yang umumnya memiliki banyak anggota keluarga. Kesadaran memiliki keluarga kecil telah diterima oleh masyarakat desa.
8) Koperasi dan organisasi sosial yang berkembang di perdesaan telah memberi manfaat dalam peningkatan kesejahteraan penduduk dan pembangunan desa.

Sedangkan dampak negatif bagi desa akibat adanya interaksi desa dan kota sebagai berikut.
1) Modernisasi kota telah melunturkan orientasi pertanian yang menjadi pokok kehidupan mereka. Misalnya, budaya kontes kecantikan, peragaan busana, dan foto model.
2) Siaran televisi yang dapat ditangkap di pelosok desa dapat meningkatkan konsumerisme dan kriminalitas. Penduduk desa dengan mudah meniru iklan dan tindak kejahatan dalam film atau sinetron yang ditayangkan televisi.
3) Pengurangan tenaga produktif bidang pertanian di desa, karena banyak tenaga muda yang lebih tertarik bekerja di kota. Mereka beranggapan di kota banyak kesempatan kerja dengan upah yang tinggi. Akibatnya, di desa hanya tinggal orang tua dan anak-anak yang tidak produktif.
4) Perubahan tata guna lahan di perdesaan akibat perluasan wilayah kota dan banyak orang kota membeli lahan di wilayah perbatasan desa-kota. Tindakan orang kota ini menyebabkan lahan di perbatasan desa-kota berubah menjadi permukiman atau bangunan lain.
5) Tata cara dan kebiasaan yang menjadi budaya kota masuk ke pelosok desa dan cenderung mengubah budaya desa. Banyak kebudayaan kota yang tidak sesuai dengan kebudayaan atau tradisi desa, sehingga sering menimbulkan masalah dalam kehidupan masyarakat desa.
6) Ketersediaan bahan pangan yang berkurang, peningkatan pengangguran, dan pencemaran lingkungan menjadi masalah penting akibat interaksi desa-kota.

b. Dampak Interaksi bagi Kota

Urbanisasi merupakan salah satu bentuk dari interaksi desakota. Menurut Hope Tisdale Eldrige (1956), pengertian urbanisasi adalah proses perpindahan penduduk ke kota atau daerah permukiman padat. Istilah urbanisasi juga digunakan untuk mendeskripsikan perubahan kelompok sosial yang terjadi sebagai akibat konsentrasi manusia. Urbanisasi dapat juga berarti proses perubahan daerah desa menjadi daerah kota. Pengertian urbanisasi tersebut menunjukkan bahwa penduduk desa lebih mengenal kota. Banyak penduduk desa meninggalkan daerahnya dan pindah ke kota terdekat. Sebagian dari mereka bekerja di kota, tetapi bertempat tinggal di desa.

Dampak positif bagi kota akibat adanya interaksi desa dan kota sebagai berikut.
1) Tercukupinya kebutuhan bahan pangan bagi penduduk perkotaan yang sebagian besar berasal dari daerah perdesaan , seperti sayuran, buah-buahan, beras, dan lain sebagainya.
2) Jumlah tenaga kerja di perkotaan melimpah karena banyaknya penduduk dari desa yang pergi ke kota.
3) Produk-produk yang dihasilkan di daerah perkotaan dapat dipasarkan sampai ke pelosok desa sehingga keuntungan yang diperoleh lebih besar.

Sedangkan dampak negatif bagi kota akibat adanya interaksi desa dan kota sebagai berikut.
1) Jumlah penduduk desa yang pergi ke kota tanpa keahlian menimbulkan permasalahan bagi daerah perkotaan, yaitu semakin meningkatnya jumlah pengangguran dan penduduk miskin.
2) Penduduk dengan pendapatan rendah kesulitan mencukupi kebutuhan hidupnya seperti sandang, pangan, papan, kesehatan, pendidikan, hiburan, dan lain sebagainya.
3) Nilai lahan di perkotaan yang mahal, memaksa warga menggunakan lahan atau tempat yang tidak layak untuk permukiman, misalnya di bantaran sungai, pinggiran rel kereta api, kuburan, dan kolong jembatan. Umumnya permukiman yang terbentuk adalah permukiman kumuh. Menurut para geograf, wilayah perkampungan kumuh memiliki empat ciri khas, yaitu tidak tersedia air bersih untuk minum, tidak ada saluran pembuangan air, penumpukan sampah dan kotoran, serta akses ke luar perkampungan yang sulit.
4) Terjadi degradasi kualitas lingkungan. Peningkatan jumlah penduduk kota yang pesat mendorong pembangunan rumah-rumah di wilayah kota. Permukiman baru muncul di kota-kota seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Medan, Balikpapan, dan Makassar. Pertumbuhan permukiman yang cepat di perkotaan berpengaruh terhadap penurunan atau degradasi kualitas lingkungan.


Materi Lithosfer KD.3.4 Kelas X





Bentuk Muka Bumi Akibat Tektonisme

Saya terkejut ketika meminta siswa mengisi lembar penilaian diri tentang penguasaan materi tentang Lithosfer, ternyata umumnya mereka menjawab tidak/kurang menguasai tentang materi bentuk muka Bumi akibat tenaga endogen dan tenaga eksogen. Lantaran itulah kemudian saya berusaha memberikan refleksi berupapembelajaran ulang agar mereka betul-betul menguasai submateri tersebut. Pembelajaran ulang di samping dilakukan di kelas, dilakukan pula melalui media fb ini. Berikut uraiannya:

Tektonisme adalah tenaga yang berasal dari dalam (endogen) yang membentuk permukaan
Bumi (bentuk-bentuk muka Bumi), berupa:
(1) Sesar/patahan atau retakan (fault) dan dislokasi yang melantarkan terbentuknya lembah patahan (graben/slenk) dan puncak patahan (horst). Contoh: patahan Semangko di Sumatra.
(2) Lipatan  (fold) yang juga disebut gaya orogenesis menghantarkan terbentuknya gunung dan/atau pegunungan lipatan dengan puncak lipatan (antiklinal) dan lembah lipatan (sinklinal), serta antiklinorium dan sinklinorium.
(3) Fleksur (tanah bungkuk), merupakan lapisan tanah/batuan yang patah tidak secara keseluruhan sehingga membentuk permukaan Bumi yang membungkuk
(4) Dekstral, merupakan retakan atau sesar yang jika kita berdiri di salah satu potongan sesar, maka potongan yang di depan kita bergeser ke arah kanan (lihat gambar).
(5) Sinistral, adalah sesar/retakan yang jika kita berdiri di potongan satu, maka potongan yang di depan kita bergeser ke arah kiri (lihat gambar).
(6) Epirogenetik positif, adalah gerak turunnya daratan yang mengakibatkan permukaan air laut naik. Contoh: turunnya daratan di kepulauan Maluku dan Banda.
(7) Epirogenetik negatif, adalah gerak naiknya daratan sehingga seolah-olah permukaan laut menjadi turun. Contoh: naiknya pulau Buton dan pulau Timor. Juga naiknya pulau Simeulue (Nanggroe Aceh Darussalam) pasca gempa hebat yang memicu terjadinya tsunami pada Desember 2004 lalu.

Tektonisme sering juga disebut dengan dislokasi. Dislokasi berasal dari bahasa Latin, dislokale. Dis berarti pergeseran dan locale berarti tempat. Dengan demikian dislokasi berarti perubahan/pergeseran tempat. Pengertian dislokasi dalam Geologi adalah perubahan susunan kulit Bumi akibat gaya endogen yang menekan lapisan tersebut sehingga terjadi lipatan atau sesar secara vertikal/radial yang membentuk gunung/pegunungan lipatan dg waktu relatif singkat (orogenesis) maupun secara horizontal/tangensial dg waktu sangat lama dengan cakupan daerah yang relatif luas (epirogenesis).

Di samping itu tektonisme sering juga disebut dengan diastrofisme (bhs Inggris: diastrophism). Diastrofisme adalah proses pembentukan kembali kulit Bumi yang berupa pembentukan gunung-gunung, dataran tinggi (plateau), lembah-lembah, lipatan-lipatan, retakan-retakan dsb. Jadi diastrofisme merupakan semua proses yang menghasilkan perubahan bentuk kulit Bumi yang mencakup orogenesis dan epirogenesis.

Bentuk-bentuk muka Bumi lantaran pengaruh tektonisme ini sendiri dalam Geomorfologi termasuk dalam bentang alam atau bentuk lahan (landform) struktural yang prosesnya melalui pengangkatan, penurunan, pelengkungan, pelenturan, dan pelipatan serta pematahan kerak Bumi. (Dari berbagai sumber).

Senin, 26 November 2018

Biosfer meteri kelas XI IPS KD.3.2

Saya berani memastikan jika bambu itu tumbuhan asli Indonesia atau tumbuhan yang bersifat Asiatis karena dalam bahasa Inggris kata "bambu" diserap menjadi "bamboo". Dalam sebuah sumber yang dipercaya bahwa bambu itu sebagai pengatur tata air yang baik, sehingga pada waktu musim penghujan mampu  menahan air dan pada musim kemarau mampu melepaskan air itu sehingga air tanah permukaan tetap ada. Lantaran itu, makanya ada pelarangan mengambil rebung (tunas bambu yang masih muda) dari hutan. Pelakunya bisa dipidanakan. Dua kejadian yang pernah saya lihat berkaitan dengan rebung ini. Pertama, saya melihat sebuah truk Colt Diesel bermuatan penuh rebung terparkir di halaman satu Polsek. Menurut penuturan, rebung itu diambil dari tumbuhan bambu di hutan. Kedua, ketika di tengah hutan, saya dan seorang teman pernah berjumpa dengan seseorang yang membawa tas besar dan arit segera bergegas menjauhi kami. Kemudian saya bertanya kepada teman saya itu, mengapa orang itu segera bergegas pergi setelah bertegur sapa singkat dengan Anda? Teman saya tadi menjelaskan bahwa orang itu pencari rebung hutan.

Sayangnya populasi bambu saat ini sudah mulai banyak berkurang, terlebih yang ada di sekitar permukiman. Tumbuhan tersebut sudah banyak dimusnahkan dengan berbagai alasan. Padahal, sebuah bambu untuk bisa menghasilkan sebuah rebung memerlukan waktu yang relatif lama.
Di samping memiliki fungsi tidak langsung sebagai pengatur tata air, bambu juga memiliki berbagai fungsi yang lain dalam kehidupan manusia, yaitu:

1. Sebagai pemecah atau mengurangi kekuatan angin (wind break). Untuk hal ini biasanya bambu sengaja ditanam di sekeliling ladang penduduk pedesaan. Selain itu bambu juga ditanam di batas tepian persawahan yang  juga berfungsi sebagai pemisah antara permukiman penduduk desa dengan lahan pertanian (sawah) mereka.

2. Rebungnya dapat dijadikan sayur yang be gizi tinggi. Orang Jawa bilang "jangan buang".  Sayur rebung sangat disukai oleh orang Jepang dan Perancis. Lantaran itu, Indonesia  dikenal sebagai pengekspor rebung terbesar ke kedua negara tersebut.

3. Kulit batangnya dapat digunakan untuk:
 A. Berbagai macam anyaman:

a. Peralatan dapur seperti kukusan, tumbu, tenggok, dll. Juga untuk bakul dan cikrak, dll.

b. Dinding rumah yang oleh masyarakat
Jawa disebut "gedheg".

c. Untuk jembatan yang oleh orang Jawa
disebut "sesek".
       
d. Untuk langit-langit rumah yang oleh
orang Jawa disebut "pyan".
 
B. Berbagai macam tali.
Batangnya dapat digunakan untuk:
A. Perabot rumah tangga seperti kursi.
B. Perangkat bangunan seperti tiang penyangga, kasau, reng, dll.

Bonggolnya dapat digunakan untuk berbagai benda seni.

Daunnya dapat digunakan untuk pupuk
organik.

Kulit, batang, bonggol, dan daunnya juga bisa bahan bakar.

Materi Hidrosfer KD. 3.7 Rip Current




Cara mudah untuk mengidentifikasi keberadaan fenomena Rip Current ini adalah dengan mengenali ciri-cirinya. Rip Current  cenderung lebih tenang dari keberadaan gelombang pecah yang menuju ke pantai. Seolah seperti ada celah diantara debur buih pada gelombang pantai yang datang. Warna dari Rip Current juga umumnya berwarna lebih gelap dan keruh dari sekitarnya, serta sering terjadi pada wilayah cekungan pantai.

Cara untuk menyelamatkan diri dari Rip Current jika sudah terlanjur terbawa arus adalah dengan berusaha untuk tidak panik dan tidak melawan arus. Cobalah membiarkan diri anda terbawa arus hingga ke kepala arus yang sudah melemah dengan membuat diri anda mengapung telentang. Arusnya kemungkinan akan membawa anda jauh dari tepi pantai menuju ke tengah laut. Setelah anda merasa arusnya sudah tidak terlalu kuat, maka cobalah berenang kembali ke tepi pantai dengan mengambil jalur memutar paralel ke kiri atau ke kanan dan tidak melawan dari jalur Rip Current. Jika anda bukan seorang perenang handal dan merasa berat untuk kembali berenang sejauh itu, maka cobalah menghadap pantai, melambaikan tangan dan berteriak sekeras mungkin meminta tolong.

Hal ini penting untuk diketahui oleh banyak orang sebelum memutuskan berlibur ke pantai. Berdasarkan penelitian yang dipublikasikan pada tahun 2013, tercatat bahwa Rip Current menjadi penyebab 142 kasus kematian tenggelam di pantai dari total 613 kasus kematian tenggelam di pantai. Data ini mencakup data selama tahun 2004 hingga 2011 di Australia. Laporan lebih lengkap bisa dibaca pada publikasi ini:

  • Brighton, B., et al. "Rip current related drowning deaths and rescues in Australia 2004-2011." Natural hazards and earth system sciences 13.4 (2013): 1069.


#Everyology #Oseanologi

Pengertian dan manfaat GIS materi KD.3.2 Kelas X IPS Kurikulum 2013 Revisi





GIS (GEOGRAPHIC INFORMATION SYSTEM)
KD. 3.3 DASAR DASAR SIG / GIS
KELAS : X IPS
KURIKULUM K.13 REVISI

APA ITU GIS (SIG) ?

Geographic Information Systems (GIS) atau Sistem Informasi Geografis (SIG) adalah suatu sistem informasi berbasis komputer yang mempunyai kemampuan untuk mengolah, menyimpan, mengelola, dan memvisualisasikan informasi spasial (keruangan) dengan referensi geografis yang merupakan perpaduan antara data grafis (spasial) dan data teks (atribut) dari suatu wilayah tertentu, baik berupa foto udara, citra satelit, peta dan juga data statistik yang kemudian dihubungkan secara geografis ke dalam sebuah posisi di permukaan bumi dengan sistem koordinat tertentu (georeference).

Hal ini telah membantu para analis dan ilmuwan di seluruh dunia untuk mempelajari perubahan iklim, perencanaan penggunaan lahan, bisnis, dan bahkan pertahanan negara. Anda sekarang dengan mudah dan praktis dapat menemukan hotel, restoran dan tempat-tempat menarik di sekitar anda dengan menggunakan GPS dan aplikasi peta yang ada di smartphone anda.

Berdasarkan pembuatannya GIS/SIG dikategorikan dalam dua jenis: GIS manual dan GIS digital.
GIS manual dikerjakan secara manual dengan tangan, sedangkan GIS digital dikerjakan dengan komputer atau perangkat digital lainnya. GIS/SIG menggunakan prinsip overlay (tumpang tindih) dalam proses pembuatannya. Data-data input yang dipakai dalam GIS dapat berupa peta analog, data penginderaan jauh, data pengukuran lapangan, maupun data GPS.

GIS/SIG sendiri pada dasarnya akan menghasilkan peta tematik, sehingga sangat dibutuhkan dalam penelitian maupun perencanaan pembangunan pada satu ruang lingkup spasial. Dalam proses pemanfaatan GIS secara umum terdapat 4 proses, yaitu input data, manajemen data, manipulasi/analisis data, dan output. Adapun data yang akan diolah pada GIS/SIG merupakan data spasial yaitu sebuah data yang berorientasi geografis dan merupakan suatu lokasi yang memiliki sistem koordinat tertentu sebagai dasar referensinya. Sehingga aplikasi GIS/SIG dapat menjawab beberapa pertanyaan seperti lokasi, kondisi, trend, pola dan pemodelan. Kemampuan inilah yang membedakan GIS/SIG dengan sistem informasi lainnya. Disamping itu Peta yang dihasilkan, Peta GIS, juga berbeda dengan peta biasa, karena Peta GIS menggunakan prinsip overlay maka membutuhkan lebih dari 1 peta sebagai data input.  Dikenal beberapa software yang lazim digunakan dalam proses GIS diantaranya: ArcGIS, ArcView, ArcInfo, dll. Namun, sangat disarankan untuk menggunakan software berbasis Open Source, selain karena tidak perlu mengeluarkan biaya untuk lisensi, software-software open source juga cenderung lebih ringan, seperti : Google Earth, GRASS, Chameleon, GDAL, QGIS, PostGIS dan masih banyak software berbasis open source sejenis lainnya.

GIS merupakan gabungan antara geodesi, geografi dan kartografi. GIS sekarang telah menjadi disiplin ilmu independen dengan nama Geomatic atau Geoinformatics yang berkembang pesat di tengah pesatnya teknologi pemetaan dan merupakan alat bantu untuk menganalisa gejala geosfer. GIS juga memiliki manfaat dasar bagi para pembuat keputusan dalam membuat kebijakan yang berkaitan dengan perencanaan tata ruang suatu wilayah.

Dengan adanya komputer berkecepatan tinggi dan berkapasitas penyimpanan yang besar, GIS akan mampu memproses data dan menampilkannya dengan cepat dan akurat. Sebagai contoh: dengan citra satelit dari GIS yang beresolusi tinggi kita dapat melihat kondisi wilayah Aceh atau Palu secara akurat saat sebelum dan sesudah terjadinya tsunami. Dari hasil survei lapangan kemudian dimasukkan ke dalam database spasial, dapat digunakan untuk mengetahui lokasi rawan bencana mana yang butuh penanganan segera. Informasi dan gambar yang didapat dari GIS selanjutnya dapat disebarkan ke seluruh penjuru dunia melalui internet.

Jadi GIS/SIG adalah satu kesatuan sistem yang terdiri dari berbagai komponen penyusun yaitu perangkat keras, perangkat lunak, data geografis dan sumberdaya manusia yang bekerja bersama secara efektif untuk memasukkan, mengolah, menyimpan, memperbaiki, memperbaharui, mengelola, memanipulasi, mengintegrasikan, menganalisa dan menampilkan data dalam suatu informasi berbasis geografis, disamping juga metode yang digunakan.

Secara Ringkas, ada 5 Komponen yang harus ada pada Sistem Informasi Geografis yaitu:
1. Hardware (perangkat keras) : komputer, laptop, tab, smartphone, dll
2. Software (perangkat lunak) : aplikasi ArcGIS, ArcView, ArcInfo, MapInfo, dll
3. Data : data Vektor dan data Raster
4. Sumber Daya Manusia : orang yang mengoperasikannya
5. Metode : cara yang digunakan

___________________________________________________

MANFAAT PENTING GIS.

Geographic Informational System (GIS) atau Sistem Informasi Geografis (SIG) merupakan aplikasi yang memiliki banyak manfaat/kegunaan. Tanpa disadari, banyak aktivitas pemerintahan yang akan sangat terbantu apabila aplikasi GIS diimplementasikan dengan baik.

Pemanfaatan aplikasi GIS/SIG di lapangan cukup luas terutama bagi bidang-bidang yang memerlukan adanya sistem informasi yang tidak hanya menyimpan, menampilkan, dan menganalisa data atribut saja, tetapi juga unsur geografisnya seperti Badan Informasi Geospasial (dulu Bakosurtanal), Badan Geologi, BMKG, BNPB, KESDM, Kem.ATR/BPN, Kem.PUPR, KKP, KLHK, Kemenpar, LIPI, Telkom, Pertamina, Perbankan, Marketing, Perpajakan, dan yang lainnya.

Bidang Pendidikan.
GIS bermanfaat untuk menentukan lokasi pembangunan sekolah yang tepat, membuat sistem informasi pendidikan dan sebagai alat bantu dalam pembelajaran geografi di sekolah. Bahkan dalam sistem penerimaan siswa baru saat ini telah diterapkan sistem zonasi untuk mengetahui jarak antara rumah tinggal calon siswa dengan sekolah.

Bidang Sumber Daya Alam.
Inventarisasi Sumber Daya Alam. GIS digunakan untuk memetakan dan menginventarisasi penyebaran sumber daya alam serta identifikasi potensi-potensi alam yang tersebar di suatu wilayah. Identifikasi ini akan memudahkan dalam pengelolaan sumber daya alam untuk kepentingan orang banyak.

Bidang Geologi, Petambangan dan Perminyakan.
Penerapan GIS dapat digunakan untuk menentukan lokasi keterdapatan sumber daya mineral, batubara, panas bumi dan minyak bumi, serta air tanah yang akan dieksploitasi. GIS juga dipergunakan untuk menganalisis limbah yang merupakan hasil buangan industri tambang.

Bidang Manajemen Kebencanaan.
Aplikasi GIS dapat digunakan untuk melakukan delineasi wilayah yang terdampak kebencanaan, wilayah yang rawan bencana serta pengelolaan rehabilitasi dan rekonstruksi pasca bencana. Seperti dalam penanganan bencana gempabumi, tsunami, likuifaksi, dan gerakan tanah yang terjadi di Palu, Sigi dan Donggala baru-baru ini, aplikasi GIS digunakan untuk memetakan wilayah mana saja yang terdampak bencana, wilayah mana yang berpotensi rawan/rentan terhadap bencana dan wilayah mana yang relatif aman untuk relokasi hunian.

Bidang Penataan Ruang & Perencanaan Wilayah.
GIS bermanfaat untuk melakukan analisis dampak lingkungan, daerah serapan air, kondisi tata ruang kota, dan masih banyak lagi. Penataan ruang menggunakan GIS akan menghindarkan terjadinya banjir, kemacetan, infrastruktur dan transportasi, hingga pembangunan perumahan dan perkantoran. Dengan GIS dapat dilakukan inventarisasi, manajemen dan kesesuaian lahan untuk pertanian, perkebunan, kehutanan, analisa daerah rawan bencana alam, dan pemantauan daerah kebakaran hutan dan lahan. SIG dapat dijadikan media yang tepat untuk perencanaan pemukiman dan transmigrasi, perencanaan kota, pengembangan desa tertinggal, perencanaan lokasi industri, pasar, pemukiman dan lainnya.

Bidang Lingkungan.
SIG dapat dijadikan alat untuk menganalisa dan pemantauan pencemaran udara, limbah berbahaya, pencemaran air, sunga, laut, tanah, evaluasi pengendapan lumpur dan sedimen di pantai dan pemantauan pencemaran minyak di laut.

Bidang Hidrologi dan Kelautan.
SIG digunakan untuk kegiatan inventarisasi dan manajemen pengamatan pasang surut laut, manajemen daerah pesisir, manajemen kawasan wisata laut, taman laut dan hutan bakau.
Bidang Transportasi dan Perhubungan
SIG digunakan untuk manajemen pemeliharaan, perencanaan dan perluasan jaringan jalan tol, rel kereta dan jalan raya, penentuan jalur transportasi, analisa rawan kemacetan dan bahaya kecelakaan dan pemantauan jalur mudik.

Bidang Telekomunikasi.
SIG dimanfaatkan pada saat perencanaan, pemeliharaan dan analisa perluasan jaringan telekomunikasi, pembuatan sistem informasi pelanggan dan fasilitas umum telekomunikasi seperti telepon umum, warnet dan lainnya. SIG juga dapat digunakan untuk menginventarisasi jaringan telekomunikasi dan pelanggan TV kabel, antene parabola dan jaringan internet. Juga untuk mengidentifikasi dan menentukan persebaran coverage menara transmitter atau BTS.

Bidang Ekonomi, Bisnis dan Marketing.
Dengan GIS para investor dapat menentukan strategi investasinya berdasarkan peta informasi daerah, kondisi geografis yang ada, kondisi penduduk dan persebarannya, hingga peta infrastruktur dan aksesibilitasnya. GIS juga bermanfaat untuk menentukan lokasi bisnis yang prospektif seperti bank, pasar, mall, ATM, kantor cabang, showroom, outlet makanan, gudang dan lainnya dengan memerhatikan lokasi konsumen dan pelanggan di sekitar. GIS juga dapat menganalisis rute terpendek yang harus dilalui oleh salesmen.

Bidang Perpajakan.
SIG dapat dimanfaatkan untuk memprakirakan potensi pendapatan dari sektor pajak dengan membuat sistem informasi untuk penarikan pajak dari sektor periklanan yang berasal dari perizinan dan pemasangan papan komersil, baliho yang terkait dengan data posisi, ruang dan waktu.

Bidang Militer.
SIG diperlukan untuk memetakan wilayah NKRI, batas perairan dan daratan, analisis rute-rute perjalanan logistik dan peralatan perang, pembuatan peta elektronik yang dihubungkan dengan radar yang mampu mendeteksi kendaraan atau pesawat musuh di wilayah teritorial negara.

Bidang Kesehatan.
SIG dapat digunakan untuk menentukan distribusi penderitan suatu penyakit, pola atau sebaran pandemi penyakit serta penentuan lokasi unit-unit pelayanan kesehatan beserta tenaga medisnya.

Bidang Utilitas.
SIG dimanfaatkan dalam proses inventarisasi dan manajemen informasi jaringan pipa air minum, sistem informasi pelanggan, perencanaan jaringan tiang listrik, gardu listirk, tower BTS dan lainnya.

Sebenarnya masih banyak manfaat GIS lainnya. Di beberapa daerah maju, GIS sudah tidak hanya digunakan dalam dunia pemerintahan saja tetapi juga beberapa perusahaan swasta telah memanfaatkannya seperti perusahaan konstruksi, perusahaan real-estate, perusahaan iklan dan sebagainya.

Terakhir, GIS juga telah dipakai dalam pembuatan games interaktif, entertainment dan edutainment. Pemerintah sendiri bisa ambil bagian dalam mengembangkan aplikasi GIS untuk fungsi pendidikan, seperti Globe, Atlas, dan peta interaktif lainnya.

_____________________________________________



Apa khabar blogger semua semoga keberkahan dan kesehatan ada pada kita semua, saya ingin menulis kisah inspirator yang mungkin pernah blogger rasakan

Kedermawanan Yang Tertukar

Seorang wanita bertanya pada penjual telur yg sudah tua,
"Berapa harga telurnya?"

Penjual telur menjawab,
"Satu butir harganya Rp 2.500, Nyonya."

Wanita itu berkata, "Saya mau mengambil 6 butir tapi dengan harga Rp 12.500 atau kalau ngga ya udah, ngga jadi beli."

Penjual telur menjawab, "Baiklah, mungkin ini awal yg baik karena dari tadi tak ada satupun telur yg berhasil saya jual."

Wanita itu mengambil telur2 tersebut dan berjalan dengan perasaan senang bahwa dia sudah menang. Kemudian dia masuk ke dalam mobil mewahnya dan pergi ke restoran bersama temannya. Di sana, dia bersama temannya memesan apapun yg mereka sukai. Mereka makan sedikit dan menyisakan banyak dari apa yg sudah mereka pesan. Kemudian wanita tersebut membayar tagihannya. Tagihannya sebanyak Rp 450.000. Dia memberikan uang Rp 500.000 dan berkata bahwa kembaliannya untuk sang pemilik restoran saja.

Kejadian seperti ini mungkin terlihat normal bagi pemilik restoran, tapi sangat menyakitkan bagi penjual telur yg sudah tua.

Intinya adalah: "Mengapa kita selalu menunjukkan bahwa kita punya kuasa ketika kita membeli dari orang2 yg membutuhkan? Dan kenapa juga kita jadi dermawan kepada orang2 yg bahkan tidak membutuhkan kedermawanan kita?"

Suatu ketika saya pernah membaca:
"Ayahku biasa membeli barang2 remeh-temeh dari orang miskin dengan harga tinggi, walaupun dia tidak membutuhkan barang2 tersebut. Kadang2 dia bahkan membayar lebih untuk itu. Aku tertarik pada hal ini dan lantas bertanya mengapa dia melakukannya? Kemudian ayahku menjawab, 'Anakku, ini adalah sedekah yg terbungkus dengan harga diri.'"

KALIMAT YG PANTAS UNTUK JADI PERENUNGAN:

"SEDEKAH YANG TERBUNGKUS DENGAN HARGA DIRI.

Minggu, 25 November 2018






*SEKEDAR RENUNGAN*

*= Menyambut  HUT  PGRI,  25-11-2018...  Mari  Kita  Tanya  Diri  Kita =*

 *Apakah  Aku  GuRu…!!!*
```yang rajin bersepatu.
tapi malas baca buku.
aku tak bisa meramu.
pembelajaran yang bermutu.
karena ilmuku cuman segitu.
seperti berat untuk maju.
seperti enggan tuk berpacu.```

*Apakah  Aku  GuRu…!!!*
```yang sering mencuri waktu.
demi kepentingan pribadiku.
kadang di kelas hanya termangu.
memikirkan sawah ladangku.
tak jarang pula jari tanganku.
mengambil HP dalam saku.
seperti tak peduli pada muridku.
pintar atau kah dungu.?```

*Apakah  Aku  GuRu…!!!*
```yang tak merasa khianat.
walau kerap datang terlambat.
bila bel istirahat berbunyi telat.
aku protes dan mengumpat.
bila gajiku terhambat.
kedua alisku pasti terlipat.
hanya hak yang sering diingat.
sementara kewajiban hanya dicatat.```

*Apakah  Aku  GuRu…!!!*
```yang selalu memberi tugas.
tapi jarang memperjelas.
terkadang tinggalkan kelas.
karena lelah dan malas.
tak peduli belum apa tuntas.
pelajaran yang harus dibahas.
seakan kewajiban dan tugas.
tak menjadi prioritas.```

*Apakah  Aku  GuRu…!!!*
```yang membanggakan sertifikasi.
tanpa memikirkan prestasi.
yang mengharapkan naik gaji.
tanpa kwalitas yang mengimbangi.
sungguh kutak mengerti.
sesungguhnya apa yang kucari.```

*Dan  apakah  aku GuRu…!!!*
```yang mungkin tak layak ditiru.
kasihan engkau muridku...!
lalu bagaimana nasibmu...?
maafkan aku…!```

*Menampar-diri-agar-menjadi-GuRu-sejati...!!! 🇮🇩✍🏼🇮🇩* Silahkan merenung bersama

Senin, 19 November 2018






Bu, anaknya sudah 4 tahun kok belum sekolah?
 - ini jawabannya

- 🌼🌿🌼🌿🌼🌿🌼🌿🌼🌿🌼🌿🌼🌿🌼🌿🌼

 Jika Anak Sekolah Terlalu Dini (Elly Risman, S. Psi)
 1. Keyakinan umum...
* Otak anak usia dini seperti spons, artinya ini masa yg tepat untuk ditanamkan ilmu, agar anak tumbuh cerdas * Semakin dini disekolahkan, otak anak semakin berkembang.

 2. Sehingga... Ada ortu yg menyekolahkan sedini mungkin, bahkan ada yg masuk prasekolah diusia 1,5-2 tahun.

3. Mari kita bercermin...
* Apakah kita begitu meyakini bahwa anak harus segera pintar agar siap menghadapi persaingan zaman?
 * Apakah kita disiapkan mjd orang tua?
 * Apakah memiliki bekal yang cukup dlm mengasuh?
* Bagaimana innerchild diri kita?

 4. Betapa kita disiapkan untuk menjadi ahli namun tdk disiapkan jadi orangtua, shg tidak punya kesabaran & endurance utk jadi ortu.

 5. Ilmu yg kita miliki untuk mengasuh pun serba tanggung.
Ilmu yg setengah-tengah, berujung pada false belief (keyakinan yg salah). Sayangnya false belief ini dpt berubah menjadi societal false belief (keyakinan yg salah pd sekelompok orang). Jika ortu tdk memiliki kemampuan berpikir (thinking skill) yg baik, false belief akibat ilmu yg serba tanggung itu jd pembenaran bersama atas keputusan kita yg keliru.

 6. Pintar ada waktunya! Karena yg berkembang adalah pusat perasaan, anak usia dini hrs jadi anak yg bahagia, bukan jd anak yg pintar!

 7. Kita berpikir... "Kan di sekolah belajarnya sambil bermain" "Kan anak perlu belajar sosialisasi" "Kan anak jd belajar berbagi & bermain bersama"
Padahal...
* Anak usia dini belum perlu belajar sosialisasi dg beragam orang
* Saat anak diusia dini, otak anak yg paling pesat berkembang adl pusat perasaannya, bukan pusat berpikirnya.

 8. Di sekolah, kegiatan anak hanya bermain kok! Taukah ayah bunda, permainan terbaik adalah tubuh ayah ibunya! Bermain dg ayah ibu jga menciptakan kelekatan. Misal: bermain peran, bermain pura-pura, muka jelek, petak umpet.

 9. Di sekolah, mainan lebih lengkap. Permainan paling kreatif adalah bermain tanpa mainan. Jangan batasi kreatifitas anak dg permainan yg siap pakai. Contoh: karpet jadi mobil, panci jadi topi.

 10. Di sekolah, anak belajar bersosialisasi & berbagi. Anak

Jumat, 16 November 2018

Kamis, 15 November 2018

Selasa, 13 November 2018

Profil Sekolahku

Profil Sekolahku, ini adalah sekolah ku yang luar biasa, menghasilkan siswa siswi yang luar biasa, sudah berapa ratus siswa siswi ku bimbing, dari mulai ku di tugaskan di sini sejak tahun 1 januari 2010 sampai sekarang..majulah terus sekolahku.... SMA Negeri 3 Batam, merupakan salah satu Sekolah Menengah Atas Negeri yang ada di Provinsi Kepulauan Riau, Indonesia. Sama dengan SMA pada umumnya di Indonesia masa pendidikan sekolah di SMAN 3 Batam ditempuh dalam waktu tiga tahun pelajaran, mulai dari Kelas X sampai Kelas XII. Terwujudnya SMA TELADAN dengan warga sekolah yang Taqwa, mempunyai siswa dengan rasa Empati, berwawasan Lingkungan hidup, menjadi Andalan masyarakat, budaya Disiplin dan suasana Aman dan Nyaman, dengan membudayakan seni dan tradisi lokal, serta mampu bersaing di era globalisasi melalui penguasaan IPTEK. Misi : 1.Meningkatkan profesionalisme pendidik dan tenaga kependidikan serta lulusan yang ber-IMTAQ dan ber-IPTEK. 2.Menanamkan budaya hidup bersih dan peduli lingkungan hidup untuk semua warga sekolah. 3.Menanamkan kedisiplinan melalui budaya tertib, budaya kerja yang aman dan nyaman baik di lingkungan sekolah mau pun masyarakat. 4.Menumbuhkan penghayatan terhadap budaya dan seni daerah sehingga menjadi salah satu sumber kearifan berperilaku dan bermasyarakat. Tujuan SMA Negeri 3 Batam : 1.Membekali pendidik dan tenaga kependidikan dengan Imtaq dan kemajuan IPTEK untuk meningkatkan profesionalisme dan kreatifitas. 2.Mempersiapkan peserta didik yang bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia. 3.Mengembangkan konsep pendidikan berkarakter dengan mengedepankan rasa kepedulian terhadap sesama. 4.Melatih peserta didik dengan membiasakan hidup bersih dan peduli lingkungan untuk mewujudkan sekolah yang berwawasan Wiyata Mandala. 5.Membekali peserta didik dengan ilmu pengetahuan dan teknologi agar mampu bersaing dan melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi di perguruan tinggi nasional maupun internasional. 6.Mempersiapkan peserta didik agar menjadi manusia yang berkepribadian, cerdas, berkualitas dan berprestasi dalam bidang akademik dan non akademik. 7.Melatih peserta didik dengan ketrampilan dan kecakapan yang berguna untuk hidup di tengah masyarakat. 8.Membekali peserta didik dengan sikap cinta tanah air, bela negara dan rasa nasionalisme yang tinggi.

Senin, 12 November 2018

Try Out Pertama SMA N 3 Batam TP.2018/2019

Hari Pertama TO untuk kelas XII Tahun Pelajaran 2018/2019. Pepatah mengatakan kejarlah ilmu sampai ke Negeri China, Hari ini adalah ujian untuk melihat persiapannya menghadapi UNBK, sama dengan kakak kelas mu...ini adalah kawah candradimuka tempat menggembleng menjadi orang yang siap menghadapi ujian dengan mengedepankan pendidikan karakter disiplin, jujur dan bertanggung jawab...



Hari ini hari kedua TO, mata pelajaran yang diujikan adalah matemarika,dengan 40 soal, walau udara dingin terasa karena sejak subuh batam di guyur hujan, dan bulan ini adalah musim penghujan, alhamdulillah ruang di kelasku penuh alias tidak ada peserta didik yang tidak masuk...tetap semangat ya nak...🙏🙏

Artikel Renungan Orangtua



 ORANGTUA WAJIB BACA DAN RENUNGKAN

Setelah IQ, EQ, SQ sekarang muncul AQ..
Silahkan dibaca sahabat sahabatku yang bijak !

*SUATU SAAT KITA AKAN MENINGGALKAN MEREKA, JANGAN MAINKAN SEMUA PERAN*

By : Elly Risman
(Senior Psikolog dan Konsultan, UI)

Kita tidak pernah tahu, anak kita akan terlempar ke bagian bumi yang mana nanti, maka izinkanlah dia belajar menyelesaikan masalahnya sendiri .

Jangan memainkan semua peran,
ya jadi ibu,
ya jadi koki,
ya jadi tukang cuci.

ya jadi ayah,
ya jadi supir,
ya jadi tukang ledeng,

Anda bukan anggota tim SAR!
Anak anda tidak dalam keadaan bahaya.
Tidak ada sinyal S.O.S!
Jangan selalu memaksa untuk membantu dan memperbaiki semuanya.

#Anak mengeluh karena mainan puzzlenya tidak bisa nyambung menjadi satu, "Sini...Ayah bantu!".

#Tutup botol minum sedikit susah dibuka, "Sini...Mama saja".

#Tali sepatu sulit diikat, "Sini...Ayah ikatkan".

#Kecipratan sedikit minyak
"Sudah sini, Mama aja yang masak".

*Kapan anaknya bisa?*

Kalau bala bantuan muncul tanpa adanya bencana,
Apa yang terjadi ketika bencana benar-benar datang?

*Berikan anak-anak kesempatan untuk menemukan solusi mereka sendiri.*

Kemampuan menangani stress,
Menyelesaikan masalah,
dan mencari solusi,
merupakan keterampilan/skill yang WAJIB dimiliki.

Dan SKILL INI HARUS DILATIH untuk bisa terampil,
Skill ini tidak akan muncul begitu saja hanya dengan simsalabim!

*Kemampuan menyelesaikan masalah dan bertahan dalam kesulitan tanpa menyerah bisa berdampak sampai puluhan tahun ke depan.*

Bukan saja bisa membuat seseorang lulus sekolah tinggi, tapi juga lulus melewati ujian badai pernikahan dan kehidupannya kelak.

Tampaknya sepele sekarang...
Secara apalah salahnya kita bantu anak?

*Tapi jika anda segera bergegas menyelamatkannya dari segala kesulitan, dia akan menjadi ringkih dan mudah layu.*

Sakit sedikit, mengeluh.
Berantem sedikit, minta cerai.
Masalah sedikit, jadi gila.
,
Jika anda menghabiskan banyak waktu, perhatian, dan uang untuk IQ nya, maka habiskan pula hal yang sama untuk AQ nya.

AQ?
Apa itu?
ADVERSITY QUOTIENT

Menurut Paul G. Stoltz,
AQ adalah kecerdasan menghadapi kesulitan atau hambatan dan kemampuan bertahan dalam berbagai kesulitan hidup dan tantangan yang dialami.

Bukankah kecerdasan ini lebih penting daripada IQ, untuk menghadapi masalah sehari-hari?

*Perasaan mampu melewati ujian itu luar biasa nikmatnya.*
Bisa menyelesaikan masalah, mulai dari hal yang sederhana sampai yang sulit, membuat diri semakin percaya bahwa *meminta tolong hanya dilakukan ketika kita benar-benar tidak sanggup lagi.*

*So, izinkanlah anak anda melewati kesulitan hidup…*

Tidak masalah anak mengalami sedikit luka,
sedikit menangis,
sedikit kecewa,
sedikit telat,
dan sedikit kehujanan.

Tahan lidah, tangan dan hati dari memberikan bantuan.
*Ajari mereka menangani frustrasi.*

Kalau anda selalu jadi ibu peri atau guardian angel,
Apa yang terjadi jika anda tidak bernafas lagi esok hari?

Bisa-bisa anak anda ikut mati.

Sulit memang untuk tidak mengintervensi,
Ketika melihat anak sendiri susah, sakit dan sedih.

Apalagi menjadi orangtua, insting pertama adalah melindungi,
Jadi melatih AQ ini adalah ujian kita sendiri juga sebagai orangtua.

Tapi sadarilah,
hidup tidaklah mudah,
masalah akan selalu ada.
Dan mereka harus bisa bertahan.
Melewati hujan, badai, dan kesulitan,
yang kadang tidak bisa dihindari.

_Selamat berjuang untuk mencetak pribadi yang kokoh dan mandiri....

  Semoga bermanfaat🙏🌹

Sabtu, 10 November 2018

Tulisan dan gambar Hari Pahlawan

HARI PAHLAWAN
(10 November)
Hari Nasional yang diperingati setiap tanggal 10 November setiap tahunnya. Hari untuk memperingati Pertempuran Surabaya yang terjadi pada Tahun 1945, antara para tentara dan milisi Indonesia yang Pro-Kemerdekaan melawan tentara Britania Raya dan Belanda yang merupakan bagian dari Revolusi Indonesia.

Jumat, 09 November 2018